Nominal Gaji Foreman Tambang, Lebih dari Supervisor?

Update Harga Google Cloud Platform 2024

Pekerjaan tambang merupakan pekerjaan sulit dimana setiap orang bergantung pada kemampuan masing-masing. Hal ini berbeda dengan foreman yang termasuk leader dengan tingkatan lebih tinggi, gaji foreman tambang dinilai mencukupi karena memiliki posisi tinggi dibanding operator lain.

Jika bekerja di proyek pertambangan seperti foreman ini anda harus mengetahui apa posisi foreman. Posisi ini merupakan posisi ideal dimana anda memiliki jenjang karir di suatu perusahan sehingga anda memiliki gaji cukup besar.

Baca Juga: Yuk Intip Besaran Gaji Operator Excavator yang Ternyata Sangat Menggiurkan

Update Harga Google Cloud Platform 2024

Daftar Isi

Kemampuan dan Jenjang Karir Foreman

Memiliki tugas dan tanggung jawab dalam memimpin, seorang foreman perlu memahami setiap kemampuan yang dibutuhkan. Mulai dari memberi informasi teknis pada bawahan dan memberi instruksi pada leader jadi tugas utama foreman, di sisi lain foreman perlu memiliki time management yang baik dalam setiap tugasnya.

Selain itu kemampuan observasi mendalam jadi pertimbangan penting seorang foreman, critical thinking dan mentorship yang baik menjadi kemampuan lain menjadi foreman tambang.

Namun foreman ini memiliki jenjang karir dimana harus memiliki kecepatan promosi bergantung setiap perusahaan. Meliputi posisi penting, foreman bisa memiliki jenjang karir sebagai supervisor bahkan general manager.

Update Harga Google Cloud Platform 2024

Semakin mengerucut posisi maka semakin penting posisi tersebut dan tugasnya hanya mengecek para atasan untuk melakukan pekerjaannya dengan benar. Untuk itu jadi foreman tambang jadi kesempatan bagus untuk anda saat ini.

Baca Juga: Apa Benar Gaji Supervisor Bisa Capai Dua Digit? Simap Infonya Disini

Gaji Foreman Tambang

Selain memiliki tugas yang cukup banyak, tanggung jawab foreman ini dinilai efektif bagi perusahan tambang. Tidak heran jika gaji foreman tambang saat ini berkisar sekitar Rp 8 hingga 10 juta, hal itu bisa berubah tergantung posisi. 

Gaji seperti supervisor, general manager bahkan junior officer mulai Rp 4,2 sampai 22 juta tergantung berapa lama menempati posisi tersebut. Ukuran gaji ini pastinya berbeda untuk setiap perusahaan, namun jika memiliki keahlian dan telah lama menempati posisi tertentu pasti memiliki gaji lebih tinggi.

Baca Juga: Ini Dia Besaran Gaji Management Development Program

Apa Bedanya Supervisor, Foreman dan Leader?

Memiliki posisi hampir sama namun bertanggung jawab dalam tugas yang berbeda membuat foreman tambang, supervisor bahkan leader ini ternyata beda. Singkatnya supervisor berada di tingkatan tinggi kemudian diikuti foreman dan leader.

Berikut beberapa tugas foreman sehingga berbeda dari supervisor dan leader :

  • Foreman melakukan pengelolaan kru dalam mengurangi maupun memperluas tim untuk memenuhi kebutuhan proyek sampai jadwal cuti karyawan. Untuk itu foreman mengakomodasi setiap staff jika memungkinkan
  • Foreman juga menginstruksikan karyawan dalam prosedur dan proses yang diikuti
  • Foreman akan mendelegasikan tugas dalam memaksimalkan efisiensi dan kualitas kerja setiap karyawan
  • Selain itu foreman mengevaluasi kualitas pekerjaan dan memastikan pekerjaan tersebut memenuhi kebutuhan klien
  • Menginformasikan tim dalam praktik keselamatan dengan mengambil tindakan cepat jika ada karyawan yang menyimpang

Di sisi lain tugas supervisor berbeda dengan foreman, berikut beberapa tugas dan tanggung jawabnya :

  • Mulai dari memfasilitasi tugas administratif sehingga proyek berjalan lancar, selain itu supervisor menyiapkan dan mendistribusikan anggaran serta dokumen pribadi dan desain jadwal kerja kepada pemangku kepentingan
  • Koordinasi pada mandor di lokasi kerja serta memastikan fase konstruksi sesuai dengan jadwal agar semua pihak tahu apa target yang dikerjakan
  • Mengamankan sumber daya dalam kebutuhan proyek dengan negosiasi pada vendor dalam penandatanganan kontrak
  • Memastikan jika perusahaan konstruksi mengumpulkan setiap izin yang dibutuhkan seperti dokumen dan sertifikasi serta memenuhi pemeri kerja dalam menyediakan lingkungan kerja sehat bagi setiap karyawan

Kualifikasi foreman, juga terlihat dari berapa lama ia melakukan pekerjaannya dan tanggung jawabnya sebagai foreman. Memiliki peran penting dalam perusahaan tambang, foreman secara bertahap perlu mempelajari keterampilan baru dan memungkinkan memungkinkan bisa menggunakan peralatan dasar yang dibutuhkan.

Supervisor memiliki tugas lebih kompleks yaitu mengembangkan kualifikasi hingga belajar tentang konstruksi di lokasi pertambangan. Bertahap, supervisor memiliki banyak tanggung jawab sebagai atasan dan seringkali mengambil bagian teknis seperti keterampilan manajerial serta administratif saat ini.

Lingkungan kerja foreman sebagian besar ada di area tambang dan proyek, untuk itu foreman harus dekat terhadap pekerjaan yang dilakukan agar bisa identifikasi dengan cepat serta memberi feedback yang sesuai kepada pekerja.

 Namun, supervisor cenderung bekerja di luar lokasi karena tugas dan tanggung jawab supervisor ada pada manajerial perusahaan serta administrasi karyawan dalam meningkatkan kualitas pekerja dan bernegosiasi kepada vendor serta klien.

Hal yang Harus Dimiliki Jika Ingin Berkarir sebagai Foreman

Salah satu pekerjaan idaman dan memiliki jenjang karir baik di tambang maupun perusahaan lainnya, foreman banyak dibutuhkan saat ini. Gaji foreman tambang yang cukup besar pasti memiliki banyak tanggung jawab dan jam kerja tinggi dalam melakukan berbagai persiapan serta beradaptasi pada lingkungan kerja baru.

Untuk itu foreman perlu memiliki skill komunikasi yang baik, hal ini akan berpengaruh pada kinerja setiap bawahan dan foreman sendiri karena bisa mengkomunikasikan setiap kebutuhan maupun mengevaluasi pekerja dalam melakukan pekerjaannya dengan baik.

Kepemimpinan yang tinggi harus dimiliki seorang foreman tambang, bukan hanya gaji namun tanggung jawab foreman perlu diperhitungkan jika ingin menjadi foreman berpengalaman dan ingin naik promosi dengan cepat. Hal ini bisa terlihat dari cara foreman berkomunikasi dan memiliki kepemimpinan yang adil dan baik bagi setiap karyawannya.

Di sisi lain foreman juga menginformasikan laporan pada karyawan dalam kebutuhan mendesak dan penting, dengan time management yang terlatih anda dapat menjadi foreman andalan di perusahaan tambang karena hasil kerja baik dan reputasi bagus.

Gaji foreman tambang yang cukup besar menjadi pertimbangan utama ingin berkarir di posisi ini, namun jangan lupakan tanggung jawab dan kemampuan foreman dalam memenuhi kebutuhan perusahan serta memanajemen karyawan sebaik mungkin.

Comments are closed.